Kamis, 13 November 2014

Tips Mudah Diet Pertahankan Kelangsingan Tubuh

 Tips Mudah Diet Pertahankan Kelangsingan Tubuh

 Bagi sebagian wanita menjadi langsing adalah dambaan dan impian terbesar. Itulah kenapa program diet pertahankan kelangsingan tubuh serta produk-produk pelangsing tubuh masih saja menjadi barang populer di kalangan wanita. Bagi para wanita yang sudah dikaruniai tubuh yang langsing, mempertahankan kelangsingan menjadi hal yang lebih mudah dilakukan dibandingkan dengan wanita yang telah terlanjur memiliki tubuh dengan ukuran yang ekstra. Namun dengan rangkaian tips mudah berikut ini semua wanita bisa mencoba untuk tetap langsing.

Tips pertama yaitu disiplin dengan jam makan anda. Makan dengan jam makan yang tidak teratur dengan porsi suka-suka justru membuat badan anda bisa berkembang tanpa terkontol. Cara terefektif adalah mengurangi porsi makan anda namun perseringlah jam makannya.  Selain itu hindari makan malam di atas jam tujuh karena hal tersebut hanya akan menimbun lemak di tubuh anda.

Hal kedua yang bisa dilakukan dalam proses diet pertahankan kelangsingan tubuh anda adalah dengan melakukan aktivitas-aktivitas tak terduga, misalnya apabila biasanya anda menuju ke ruangan kantor anda dengan menggunakan lift, sekali-kali lakukanlah dengan naik tangga. Aktivitas ringan seperti ini membantu anda untuk membakar kalori yang berlebih di dalam tubuh. Perbanyaklah aktivitas berjalan kaki dan kurangilah berlama-lama duduk di depan komputer atau televisi. Terlalu banyak duduk hanya akan membuat anda malas dan lemak dalam tubuh anda tidak terbakar karena kurang bergerak.

Agendakan untuk melakukan olahraga secara rutin. Pilihlah satu olahraga yang anda senangi dan lakukanlah secara berkelanjutan. Jangan paksakan diri anda untuk melakukan olahraga yang anda tidak sukai dan tidak kuasai karena hanya akan membuat anda berhenti di tengah jalan dan gagal menjalankan olahraga tersebut secara rutin. Olahraga yang dilakukan secara rutin akan membantu membakar lemak tubuh anda meski anda telah selesai melakukan program diet.

Hal terpenting lainnya yaitu batasi jenis makanan dan minuman anda. Makanan berlemak dan minuman soa adalah dua hal yang harus dimasukkan dalam daftar utama makanan dan minuman yang harus dihindari demi menjaga tubuh anda tetap langsing. Perbanyaklah sayuran dan jus buah untuk kesehatan dan kelangsingan tubuh anda.

Yang perlu diingat dalam diet pertahankan kelangsingan tubuh adalah optimisme dan disiplin yang tinggi untuk menaati aturan yang anda buat sendiri. Jadi sudah siapkah anda mendapatkan tubuh ideal anda? Selamat mencoba!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar